6 Manfaat Bergabung Dengan Geng Motor

Keberadaan geng motor yang terkadang dipandang sebelah mata. Dianggap memiliki kegiatan yang negatif. Namun ternyata tidak semua geng motor seperti itu. Banyak juga geng motor yang memiliki kegiatan positif ditambah kebersamaan dan persahabatan antar anggota sangat erat. Berikut ini manfaat bergabung dengan geng motor yang tidak banyak diketahui adalah:

  1. Mendapatkan Banyak Ilmu

Hal yang akan kamu dapatkan ketika bergabung dengan geng motor adalah mendapatkan banyak ilmu. Akan ada banyak ilmu yang akan kamu serap dan dapatkan dari para senior atau anggota lainnya.

Kita akan mendapatkan ilmu otomotif dari berbagai sumber dan pengalaman orang-orang. Kita dapat memahami segala macam ilmu otomotif dari motor yang kita pakai. Atau kita juga dapat berkonsultasi dan sharing tentang permasalahan motor yang kita alami. Karena setiap motor memiliki ciri khas dan karakteristik tersendiri.

  1. Mendapatkan Bantuan Ketika Mendesak

Di zaman modern dan serba canggih seperti sekarang ini sangatlah mudah untuk mendapatkan bantuan. Geng motor pada zaman sekarang terasa lebih teroganisir. Tidak seperti zaman dahulu yang jika mendapatkan masalah atau aka nada acara kumpul yang harus menyusul setiap anggotanya hingga kumpul.

Dan untuk sekarang yang sudah di era digital kita tinggal membuat grup WA dan mengabari lewat grup WA. Biasanya kita akan mendapatkan info kegiatan yang langsung di bagikan di grup WA. Hal ini juga dapat kita manfaatkan ketika kita mengalami kesulitan mendapatkan suku cadang dikeadaan yang mendesak.

  1. Menambah Relasi Dan Teman

Dengan kita mengikuti geng motor kita dapat menambah relasi dan teman. Kita dapat menjalin tali silatuhrahmi antar anggota. Kita juga secara tidak sengaja akan menambah saudara baru. Dan tidak jarang kita akan akrab dengan para anggota dari rider luar kota.

Biasanya jika kita pergi ke kota mereka, mereka tidak akan segan mengajak kita untuk nongkrong, kopdar dan mengajak berjalan-jalan untuk mendapatkan pengalaman yang seru di kotanya.

  1. Berbagi Pengalaman Dan Wawasan

Ketika kita mengikuti geng motor juga kita akan menambah pengalaman dan wawasan dalam berkendara. Pengalaman merupakan guru yang terbaik. Maka dari itu kita harus banyak belajar dari pengalaman-pengalaman orang lain.

Dengan begitu kita akan mendapatkan ilmu yang sangat banyak untuk menjadi pengendara yang baik. Juga juga pengetahuan mengenai dunia otomotif semakin bertambah. Kita juga dapat bertukar informasi mengenai seputar dunia otomotif. Tentunya ini akan menjadi hal yang sangat seru dan juga menyenangkan.

  1. Membangun Karakter Dan Jiwa Sosial

Dengan kita bergabung dengan geng motor ini kita dapat membangun karakter dan jiwa sosial. Biasanya geng motor banyak melakukan kegiatan sosial seperti membagikan sembako, menyantuni anak yatim, sahur on the road, membantu langsung pada korban bencana alam dan masih banyak lagi.

Dengan melakukan hal itu akan membangun jiwa sosial kita semakin tinggi. Hal ini merupakan kegiatan positif yang harus di teladani.

  1. Nama Geng Motor

Nama Geng Motor pun sangat bermacam-macam. Dan nama yang dibuat pun biasanya berdasarkan terlihat keren, bagus dan juga sangat unik. Ada banyak contoh nama geng motor yang dapat kita ketahui seperti Geng Motor Anti Galau, Ladies Bikers, Sugar daddy, Geng Motor Anti Jomblo, Geng Motor Sejati, Sadboys, Black Racing, Goodboys, Lucky laki dan masih banyak lainnya.